Peningkatan Sektor Pertanian melalui Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Guna Meningkatkan Kesejahteraan Petani
DOI:
https://doi.org/10.31294/abdiekbis.v5i1.5561Keywords:
Kentang, KUBE, PertanianAbstract
Desa Patak Banteng memiliki keunggulan sebagai sentra penghasil sayuran di provinsi jawa tengah dengan komoditas utama kentang. Produktivitas pertanian didukung dengan kelompok tani, namun pada tahun 2020 jumlah kelompok tani mengalami penurunan karena kualitas sumber daya manusia yang belum maksimal. Tujuan dari PKM ini adalah untuk meningkatkan ekonomi agar upaya yang dilakukan pemerintah lebih terarah, terpadu, dan berkelanjutan melalui pembentukan Kelompok Usaha Bersama (KUBE). Metode yang digunakan adalah dengan melakukan penyuluhan atau sosialisi dan pendampingan pembentukan Kelompok Usaha Bersama (KUBE), serta pendampingan dan evaluasi. Dari hasil evaluasi yang dilakukan dengan cara diskusi dan wawancara yang mendalam, pemahaman para anggota kelompok terkait dengan pentingnya KUBE meningkat sebesar 70% dari 20% menjadi 90%. Dengan adanya peningkatan pemahaman tersebut akan membuka jalan dalam menciptakan pertanian yang berkelanjutan dan inklusif melalui peningkatan akses sumber daya, skala ekonomi, menyediakan pelatihan dan pendampingan bagi petani, melakukan pemasaran bersama, dan terbentuknya diversifikasi usaha.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Annis Nurfitriana Nihayah, Dyah Maya Nihayah, Andryan Setyadharma, Karsinah Karsinah, Maulida Dewi Pangestika, P. Eko Prasetyo

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.