Analisis Laporan Keuangan Menggunakan Metode Vertikal Horizontal Untuk Mengevaluasi Kinerja Keuangan Pada PT. Mandom Indonesia Tbk

Authors

  • Ratna Kurnia Sari Universitas Bina Sarana Informatika
  • Fanny Fatma Wati Universitas Bina Sarana Informatika
  • Fiola Kuhon Universitas Bina Sarana Informatika

DOI:

https://doi.org/10.31294/jasika.v1i1.332

Keywords:

Laporan Keuangan, PT. Mandom Indonesia Tbk, Metode Vertikal Horizontal

Abstract

Perusahaan merupakan suatu organisasi yang memiliki tujuan, tidak hanya sekedar menyerap tenaga kerja, mencari kesempatan berusaha atau memenuhi kebutuhan konsumen untuk meraih market share yang luas, akan tetapi tujuan utama perusahaan adalah lebih mengarah kepada profit atau keuntungan. Perkembangan industri kosmetik semakin meningkat seiring dengan meningkatnya kebutuhan dan keinginan terhadap kecantikan diri masyarakat. Kosmetik bukan hanya kebutuhan sekunder atau pelengkap saja, namun menjadi kebutuhan primer setiap orang terutama wanita.  Laporan keuangan menjadi laporan kinerja perusahaan bagi pengguna laporan keuangan seperti pemegang saham, investor, manajer, karyawan, kreditor dan supplier. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat perkembangan pada pos-pos neraca, laba rugi dan arus kas serta kinerja keuangan  PT. Mandom Indonesia Tbk menggunakan metode vertikal horizontal selama 2 tahun. Hasil penelitian secara umum menunjukkan bahwa kinerja keuangan PT. Mandom Indonesia Tbk telah optimal. Hal ini bisa dilihat dari total aktiva yang lebih besar daripada pos total kewajiban. Ini mengindikasikan bahwa perusahaan mampu memenuhi kewajibannya dengan aset yang  dimiliki oleh perusahaan tersebut.

 Kata Kunci : Laporan Keuangan, PT. Mandom Indonesia Tbk, Metode Vertikal Horizontal

Downloads

Published

2021-06-14

How to Cite

Sari, R. K., Wati, F. F., & Kuhon, F. . (2021). Analisis Laporan Keuangan Menggunakan Metode Vertikal Horizontal Untuk Mengevaluasi Kinerja Keuangan Pada PT. Mandom Indonesia Tbk . Jurnal Sistem Informasi Akuntansi (JASIKA), 1(1), 11-17. https://doi.org/10.31294/jasika.v1i1.332

Issue

Section

Articles