Efektifitas Pemanfaatan Zoom Meeting dalam Meningkatkan Kinerja DKM Jami Darul Hikmah

Authors

  • Veti Apriana Universitas Bina Sarana Informatika
  • Evy Priyanti Universitas Bina Sarana Informatika
  • Raden Mohammad Riezky Pahlevi Universitas Bina Sarana Informatika

DOI:

https://doi.org/10.31294/abdikom.v1i2.845

Keywords:

Covid-19, Zoom, DKM

Abstract

Pandemi Covid 19 yang berlangsung pada saat ini membuat pengurus DKM Jami’ Darul Hikmah harus melakukan kegiatannya atau aktivitasnya secara daring menggunakan sarana media online. Media online yang dipakai untuk melakukan kegiatan/aktivitas dengan menggunakan zoom karena lebih familiar dan banyak pengguna sehingga perlu diadakan sosialisasi berupa Workshop untuk penggunaan Zoom. Kegiatan dan aktivitas yang sudah dilakukan pada saat ini tidak dapat dilakukan secara tatap muka dengan banyak orang dikarenakan masih berlangsungnya Pademi Covid 19. Akan tetapi pada saat ini para pengurus DKM  Jami’Darul Hikmah, perlu ada menggunakan Zoom Meeting agar kegiatan / aktivitas menjadi lebih efektif, yang menjadi permasalahan selama ini pengurus DKM Jami’Darul Hikmah  hanya menggunakan media komunikasi dengan Whatsapp sehingga menyulitkan para pengurus untuk melakukan interaksi dikarenakan terbatasnya fungsi yang ada di Whats App untuk kegiatan / aktivitas yang mengundang banyak orang seperti  kegiatan pendidikan,pelatihan, pengajian umum, ceramah, memperingati Hari Besar Agama Islam. Metode pelaksanaan kegiatan Workshop ini dilaksanakan secara daring. Hasil luaran berupa peningkatan pengetahuan, keterampilan dari pengurus DKM Jami’Darul Hikmah.

Downloads

Published

2021-12-20