SISTEM INFORMASI PENILAIAN KINERJA KARYAWAN MAGANG DI PT. XYZ DENGAN MENGGUNAKAN METODE SMART

Authors

  • Gita Nurlita Kartini ULBI
  • Virdiandry Putratama Universitas Logistik dan Bisnis Internasional
  • Sari Armiati Universitas Logistik dan Bisnis Internasional

DOI:

https://doi.org/10.31294/reputasi.v5i1.3327

Keywords:

SMART, Prototype, UML, Blackbox, Boundary value analysis

Abstract

Abstrak — Untuk menunjang kemajuan perusahaan tentunya membutuhkan sumber daya manusia yang mumpuni. Sumber daya manusia tersebut salah satunya adalah karyawan magang yang turut membantu dalam melakukan pekerjaan di perusahaan. Demikian juga di perusahaan PT. XYZ yang bergerak di bidang  jasa kurir, logistik, dan transaksi keuangan, salah satunya di divisi pengembangan produk memiliki karyawan magang untuk membantu pekerjaan administratif di bagian pengembangan produk. Di PT.XYZ dilakukan penilaian terhadap karyawan magang secara periodic yang bertujuan untuk mengetahui kinerja karyawan magang sehingga dapat ditentukan pekerjaan yang sesuai. Untuk pengelolaan data karyawan magang ini diperlukan sebuah sistem informasi yang dapat membantu dalam penempatan pekerjaan karyawan magang.

Maka dalam penelitian ini dibangun sebuah sistem informasi penilaian karyawan magang menggunakan metodologi prototype, sedangkan metode yang digunakan untuk penilaian kinerja karyawan magang menggunakan metode SMART. Pada fase analisis kebutuhan sistem digunakan metode Kano untuk mengukur fitur kebutuhan aplikasi, metode Pieces dan five whys untuk analisis permasalahan sistem. Adapun tools yang digunakan untuk memodelkan sistem yang sedang berjalan adalah BPMN. Pada fase perancangan digunakan UML untuk memodelkan proses bisnis dan rancangan data. Bahasa pemrograman PHP digunakan pada fase implementasi, dan untuk pengujian digunakan teknik black box dengan metode boundary value analysis terhadap 22 test case. Luaran dari penelitian ini adalah produk sistem informasi penilaian kinerja karyawan magang dengan menggunakan metode SMART, laporan pembangunan sistem, dokumentasi perangkat lunak buku petunjuk teknis dan jurnal penelitian. Sistem informasi yang dibuat diharapkan dapat membantu dalam proses penilaian kinerja karyawan magang pada divisi bagian pengembangan produk.

References

Fadilah, M. R. (2021). Kebijakan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pada PT. PLN (Persero) Kantor Pelayanan Anjir Pasar Di Kabupaten Barito Kuala (Doctoral dissertation, Universitas Islam Kalimantan MAB).

Srinadi, N. L. P., & Puspita, N. N. H. (2018). Analisis Kebutuhan Sistem Informasi Smart Village Menggunakan Metode Pieces. Konferensi Nasional Sistem Informasi (KNSI) 2018. Pieces

Yenni, Y. (2017). Analisis Kebutuhan Sistem Informasi Pasien Rawat Inap Dengan Menggunakan Metode Kano. Jurnal Edik Informatika Penelitian Bidang Komputer Sains dan Pendidikan Informatika, 3(1), 38-48.

Wahyudi, N. (2020). Sistem Informasi Monitoring Penilaian Kinerja Karyawan Dalam Perkembangan Proyek Menggunakan Metode Smart (Doctoral dissertation, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau).

I. Romindo, Novia Amelyia Ganesha Medan, “Sistem Informasi Pengarsipan Pada Kantor Notaris Efrina Nofiyanti Kayadu , SH ., M . Kn Berbasis Web Dengan Metode Waterfall,” Ris. Dan E-Jurnal Manaj. Inform. Koputer, vol. 3, no. 2, pp. 81–85, 2019.

A. D. et AL, System analyst and Design with UML 4th Edition. 2013.

Yuliyanti, S., Pradana, D., & Somantri, A. U. (2018). SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN CALON KARYAWAN TETAP MENGGUNAKAN METODE SMART: Studi Kasus: PT. AJINOMOTO. Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi, 7(1), 49-67.

N. Renaningtias and D. Apriliani, Miawati, M., Adam, R., Amroni, A., & Susanto, I. (2021). SISTEM PENILAIAN KINERJA DOSEN MENGGUNAKAN METODE SIMPLE MULTI ATTRIBUTE RATING TECHNIQUE (SMART) PADA UNIVERSITAS CATUR INSAN CENDEKIA. Jurnal Digit, 11(2), 190-199.

Thoyibah, N. (2021). Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Siswa Baru Menggunakan Metode SMART. Jurnal Sisfokom (Sistem Informasi dan Komputer), 10(2), 232-240.

Sukamto, S., Andriyani, Y., & Lestari, A. (2020). Sistem Pendukung Keputusan Penerima Beasiswa Bidikmisi Menggunakan Metode SMART. JURTEKSI (Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi), 6(3), 285-292.

Guntur, M., & Yanto, R. (2019). Penerapan Metode SMART untuk Seleksi Kelayakan Penerima Bantuan Pengembangan Usaha Pangan Masyarakat. Telematika, 12(2), 149-159.

A. F. Prasetya, S. Sintia, and U. L. D. Putri, “Perancangan Aplikasi Rental Mobil Menggunakan Diagram UML (Unified Modelling Language),” J. Ilm. Komput. …, vol. 1, no. 1, pp. 14–18, 2022.

D. Barnes, “Understanding business: processes,” Psychol. Press, 2001

I. G. S. Widharma, "Perancangan Simulasi Sistem Pendaftaran Kursus Berbasis Web Dengan Metode Sdlc," Jurnal Matrix, Vol. 7, P. 38, 2017.

Muhyidin, M. A., Sulhan, M. A., & Sevtiana, A. (2020). Perancangan Ui/Ux Aplikasi My Cic Layanan Informasi Akademik Mahasiswa Menggunakan Aplikasi Figma. Jurnal Digit, 10(2), 208-219.

Miawati, M., Adam, R., Amroni, A., & Susanto, I. (2021). SISTEM PENILAIAN KINERJA DOSEN MENGGUNAKAN METODE SIMPLE MULTI ATTRIBUTE RATING TECHNIQUE (SMART) PADA UNIVERSITAS CATUR INSAN CENDEKIA. Jurnal Digit, 11(2), 190-199.

Downloads

Published

2024-06-20

How to Cite

Nurlita Kartini, G. ., Putratama, V. ., & Armiati, S. . (2024). SISTEM INFORMASI PENILAIAN KINERJA KARYAWAN MAGANG DI PT. XYZ DENGAN MENGGUNAKAN METODE SMART. Reputasi: Jurnal Rekayasa Perangkat Lunak, 5(1), 44-51. https://doi.org/10.31294/reputasi.v5i1.3327

Issue

Section

Articles