Efektivitas Iklan Go Instant Versi Ariel Noah @Gosenindonesia Menggunakan Epic Model

Authors

  • Dina Andriana UBSI
  • Heri Setiono Universitas Bina Sarana Informatika

DOI:

https://doi.org/10.31294/pariwara.v2i2.1241

Abstract

Persaingan antar perusahaan jasa pengiriman dan logistik seperti JNE, Si Cepat, hingga J&T Ekspress menjadi faktor pertimbangan Go Instant dari Gojek Indonesia untuk ikut serta berkompetisi dalam pertarungan jasa pengiriman dan logistik. Go Instant dari Gojek Indonesia mengedepankan pengiriman sesuai permintaan melalui GoSend Instant sejauh 40 km dari titik pengambilan paket dengan durasi maksimum 2 jam setelah penjemputan akan terlaksana. Semua lini media promosi dilakukan untuk menarik konsumen seperti kanal promosi kontemporer seperti iklan di televisi, media cetak, media radio dilakukan. Tak ketinggalan media now juga digunakan Gojek seperti media sharing seperti Youtube dan Vidio.com, media sosial seperti facebook, Tiktok dan Instragram. Sasaran promosi yang cukup luas sehingga penggunaan semua lini media digunakan. Berdasarkan latar belakang tersebut peneliti mencoba mengetahui efektivitas iklan Go Instant dari Gojek Indonesia di instagram pada versi iklan Go Instant Go Send versi Ariel Noah x  Gosend menggunakan analisis EPIC (Emphaty, Persuasive, Impact and Communication). penelitian dilakukan dengan menggunakan kuesioner online yang disebarkan kepada 30 orang responden di PT Subahtera Semesta Graphika. Hasil riset EPIC Model menunjukkan bahwa iklan Go Instant Go Send versi Ariel Noah x  Gosend adalah 3,88 dan dinilai efektif dalam menyampaikan pesan iklannya bagi brand Gojek - Go Send.

References

Deny, Septian. 2021. “Intip Tren Jasa Pengiriman Barang Di Masa Pandemi.” Liputan6.Com 4–7. Retrieved February 10, 2022 (https://www.liputan6.com/bisnis/read/4476920/intip-tren-jasa-pengiriman-barang-di-masa-pandemi).

Durianto, Darmadi. 2003. Invasi Pasar Dengan Iklan Yang Efektif: Strategi, Program, Dan Teknik Pengukuran. PT Gramedia Pustaka Utama.

Husein, Umar. 2011. Metode Penelitian Untuk Skripsi Dan Tesis Bisnis. Rajagrafindo Persada.

Icecube. 2021. “Tren Perilaku Belanja Pelanggan Di E-Commerce Tahun 2021 — ICUBE.” Icecubeonline.Com. Retrieved February 10, 2022 (https://icubeonline.com/news-blog/perilaku-belanja-pelanggan-di-ecommerce-2021).

Jawa Post. 2021. “Tren Belanja Online Meningkat, Jasa Pengiriman Barang Laris Manis.” JawaPost.Com. Retrieved February 10, 2022 (http://www.jawapos.com/ekonomi/21/02/2021/tren-belanja-online-meningkat-jasa-pengiriman-barang-laris-manis/).

Kotler, Philip;, and Gary Amstrong. 2018. PRINCIPLES OF MARKETING. 17th Globa. PEARSON EDUCATION LIMITED.

Shimp, A. Terence, and J. Andrews, Craig. 2015. Advertising, Promotion and Other Aspects of Integrated Marketing Communications. Cengage Learning.

Yati, Rahmi. 2021. “Gojek Klaim GoSend Instant Mampu Kirim Barang Dalam Waktu 1 Jam.” Bisnis.Com. Retrieved February 10, 2022 (https://ekonomi.bisnis.com/read/20210924/98/1446409/gojek-klaim-gosend-in.

Downloads

Published

2022-07-20