Strategi Komunikasi Kampanye Sadar Stunting 2021 Melalui Kol

Authors

  • George Wilhelm Bender Universitas Bina Sarana Informatika

Keywords:

kol, influencer, stunting

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif dengan metode studi literatur dengan cara mendalami jurnal-jurnal, buku-buku serta artikel pemberitaan termasuk juga data-data yang berkaitan dengan teori-teori yang digunakan terkait dengan kampanye kesehatan dan media sosial. Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari stategi kampanye sadar stunting melalui media digital yang dilakukan oleh Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika melalui pengelolaan peran Key Opinion Leaders (KOL) atau influencer dalam konteks kesadaran masyarakat akan stunting. Pada kampanye komunikasi #SadarStunting, penggunaan influencer atau KOL yang tepat tentu menjadi faktor yang memengaruhi perilaku kesehatan masyarakat dari sisi influencer sebagai individu sebagai pemengaruh yang kompeten sebagai referensi atau acuan bagi masyarakat untuk ikut memerangi stunting

Downloads

Published

2022-02-04