Aplikasi Pengenalan Huruf Hijaiyah Berbasis Android
DOI:
https://doi.org/10.31294/akasia.v3i1.1915Keywords:
Android Studio, Waterfall, Mobile SmartphoneAbstract
Pengenalan dan penguasaan huruf hijaiyah yang merupakan dasar untuk membaca dan mempelajari Kitab Suci Al Quran sejak dini sangatlah penting, karena jika pada saat membaca huruf hijaiyah sudah terbiasa dengan kata-kata yang salah maka akan dapat menimbulkan arti yang berbeda sehingga kita dituntun untuk membaca secara baik dan benar. Metode dalam belajar huruf hijaiyah biasanya diberikan oleh Guru ngaji secara tradisional (konvensional) atau orang sering menyebutnya metode turutan. Dengan metode seperti ini anak cenderung pasif dalam menerima pelajaran mengajinya, karena guru ngaji menerangkan anak dalam membaca huruf hijaiyah secara lisan, tulisan dan Bahasa tubuh. Media Pembelajaran untuk mempelajari huruf hijaiyah sendiri dianggap masih kurang interaktif selain itu minat membaca buku
semakin menghilang dengan adanya mobile smartphone android. Maka, media pembelajaran huruf hijaiyah akan dirancang menjadi aplikasi mobile android yang akan memuat konten gambar dan audio sehingga mempermudah dalam mempelajari huruf hijaiyah dan membuat menjadi lebih interaktif. Model yang digunakan dalam perancangan aplikasi android tentang huruf hijaiyah adalah model pengembangan waterfall. Model waterfall menyediakan pendekatan alur hidup perangkat lunak secara sekuensial atau terurut. Tujuan pembuatan aplikasi ini adalah untuk
meyediakan media pembelajaran yang interaktif dan menyenangkan agar anak tidak mudah bosan untuk belajar mengenal huruf hijaiyah sekaligus untuk memanfaatkan teknologi yang sekarang serba modern apalagi dimasa pandemi ini.
References
B., Prima Widhiasih, A., Zannah, M., Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, P., & Keguruan Dan, F. (n.d.). “Ceria” PENGEMBANGAN GAME INTERAKTIF HURUF HIJAIYAH.
D., Veza, O., Ibnu Sina, S., & Umar -Lubuk Baja, J. (2017). Perancangan Aplikasi Modul Pembelajaran Membaca Cepat. In Desember (Vol. 1, Issue 1).
Indra Borman, R., & Senjaya Ade, P. (2018). Game Pengenalan Huruf Hijaiyah Untuk Anak Autis Dengan Penerpan Pendekatan Edukasi Multisensori. Seminar Nasional Teknologi Informasi Dan Multimedia 2018, 8(2), 102–106. http://jurnal.umb.ac.id/index.php/keperawatan/article/view/854
Ismunandar, I., Prasetya, R., & Kustian, N. (2021). APLIKASI ANDROID PEMBELAJARAN HURUF HIJAIYAH BESERTA TANDA BACANYA
PADA TK AR RAIHAN. Jurnal Riset Dan Aplikasi Mahasiswa Informatika (JRAMI), 02.
Prasetyo, F., Rachmatsyah, A. D., Nur, J., & Adam, F. (2020). Penerapan Aplikasi Android Pengenalan Huruf Hijaiyah Metode Waterfall Pada Paud Al Fina.
Jurnal Sisfokom (Sistem Informasi Dan Komputer), 9(3), 412–419. https://doi.org/10.32736/sisfokom.v9i3.883
Rozi, F., & Khomsatun, K. (2019). Rancang Bangun Game Edukasi Pengenalan Warna Untuk Pendidikan Anak Usia Dini Menggunakan Adobe Flash Berbasis Android. JIPI (Jurnal Ilmiah Penelitian Dan Pembelajaran Informatika), 4(1), 12. https://doi.org/10.29100/jipi.v4i1.781
Saputri, F. H., Ramdhan, S., & Baktiar, N. A. (2021). Perancangan Game Edukasi Marbel Mengenal Huruf Hijaiyah Menggunakan Metode t-Test. JURNAL SISFOTEK GLOBAL, 11(1), 40–47.
Supriadi, S. (2018). Rancangbangun Game Edukasi Pengenalan Huruf Hijaiyah Dengan Game Egine Construct 2. Buffer Informatika, 3(1), 1–6. https://doi.org/10.25134/buffer.v4i1.1136
Suryadi, A. (2018). Perancangan Aplikasi Game Edukasi Menggunakan Model Waterfall. Jurnal Petik, 3(1), 8. https://doi.org/10.31980/jpetik.v3i1.352
Yati, M. N., & Rochmawati, N. (n.d.). APLIKASI BELAJAR MENGAJI BERBASIS ANDROID.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Mahmud Safudin, Eko Yu, Riswandi Ishak
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.