Pelatihan Pengelolaan Keuangan Pribadi pada Masa Pandemi Covid-19

Authors

  • Reni Hariyani Universitas Budi Luhur
  • Iis Torisa Utami Universitas Budi Luhur
  • Tio Prasetio Universitas Budi Luhur

DOI:

https://doi.org/10.31294/abdiekbis.v2i2.1460

Keywords:

Pandemi COVID-19, Pengelolaan Keuangan Pribadi, Pose Model Management Jakarta

Abstract

Konsep literasi keuangan dalam hal pengelolaan keuangan pribadi perlu dipahami dan dipraktikkan oleh setiap pribadi masyarakat Indonesia. Terlebih sangat dirasakan kondisi keuangan ekonomi yang semakin sulit pada masa pandemi COVID-19. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pembekalan, pengetahuan dan konsep mengenai pengelolaan keuangan pribadi pada masa pandemi COVID-19 bagi komunitas Pose Model Management Jakarta. Permasalahan bagi mitra yaitu kendala bagi orang tua dan anak-anak dalam mengelola keuangan berupa pemasukan yang diterima belum dapat digunakan dan dikelola secara bijak dan sehat untuk masa depan. Dengan metode ceramah yang diberikan dalam pelatihan abdimas ini dibagi menjadi dua kelompok peserta yaitu untuk orang tua (para Ibu) dan anak-anak (murid Pose Model Management) untuk dapat melakukan pengelolaan keuangan pribadi. Hasil dari pelaksanaan kegiatan pelatihan abdimas untuk kelompok peserta orang tua yaitu meningkatnya pemahaman pembuatan anggaran kebutuhan (sebesar 60%), peningkatan pemahaman pencatatan pemasukan dan pengeluaran keuangan rumah tangga di masa pandemi COVID-19 (sebesar 70%), meningkatnya pengetahuan mengenai pentingnya menabung dan investasi pada masa pandemi (sebesar 85%). Sedangkan hasil dari kegiatan abdimas untuk kelompok anak-anak yaitu meningkatnya pemahaman perbedaan antara kebutuhan dan keinginan (sebesar 45%), meningkatnya pemahaman mengenai pentingnya menabung untuk masa depan (sebesar 60%), serta meningkatnya kesadaran habit menabung pada masa pandemi COVID-19 (sebesar 65%).

References

Anik Yuesti, Ni Wayan Rustiarini, N. N. A. S. (2020). Financial Literacy in The Covid-19 Pandemic: Pressure Conditions in Indonesia. Entrepreneurship and Sustainability Issues, 8(1), 884–898.

Aribawa, D. (2016). Pengaruh Literasi Keuangan terhadap Kinerja dan Keberlangsungan UMKM di Jawa Tengah. Jurnal Siasat Bisnis, 20(1), 1–13.

Armereo. (2020). Manajemen Keuangan. Nusa Litera Inspirasi.

Astuti. (2019). Prediksi Kondisi financial Distress Pada Perusahaan Delisting di Bursa Efek Indonesia.

Fikqi Indra Adi, M. A. (2019). Peran Literasi Keuangan Dalam Pengelolaan Keuangan Mahasiswa. Media Akuntansi Dan Perpajakan Indonesia, 1(1).

Gina, S. (2018). Analisis Literasi Keuangan Mahasiswa S-1 Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro Angkatan 2014-2017. Jurnal Dinamika Ekonomi Pembangunan (JDEP), 1(2).

https://www.ojk.go.id/. (2021). Strategi Nasional Literasi Keuangan Indonesia (SNLKI) 2021 - 2025. Https://Www.Ojk.Go.Id/. https://www.ojk.go.id/id/berita-dan-kegiatan/info-terkini/Pages/Strategi-Nasional-Literasi-Keuangan-Indonesia-SNLKI-2021---2025.aspx

Mehwish Zulfiqar, M. B. (2016). Financial Wellbeing is the Goal of Financial Literacy. Research Journal of Finance and Accounting, 7(11), 94–103.

Natalia, D. E., Murni, S., & Untu, V. N. (2019). Analisis Tingkat Literasi dan Pengelolaan Keuangan Pribadi Mahasiswa di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Sam Ratulangi. EMBA, 7(2), 2131–2140.

Nuroeni Qalbu Waty, N. T., & Warman, E. (2021). Analisis Perilaku Manajemen Keuangan Mahasiswa Dimasa Pandemi Covid-19. Konferensi Riset Nasional Ekonomi, Manajemen, Dan Akuntansi, 2, 477–495.

Purba. (2021). The Effect of Cash Turnover and Accounts Receivable Turnover on Return On Asset. Indonesian College of Economics.

Reni Hariyani. (2022). Urgensi Literasi Keuangan Terhadap Pengelolaan Keuangan Pribadi Mahasiswa di Masa Pandemi COVID-19 di Indonesia. Widya Cipta: Jurnal Sekretari Dan Manajemen, 6(1), 46–54.

Subroto. (2016). Pendidikan Literasi Keuangan Pada Anak: Mengapa Dan Bagaimana? Cholaria, 6(2), 14–28.

Sulkiah. (2021). Pengaruh Pengelolaan Keuangan Dan Pemberdayaan Wanita Nelayan Terhadap Kesejahteraan Rumah Tangga. Tsaqofah, 1(3).

Younas, W. (2019). Impact of Self-Control, Financial Literacy and Financial Behavior on Financial Well-Being. The Journal of Social Sciences Research, 5(1), 211–218.

Downloads

Published

2022-11-25